Laman

tes

Minggu, 10 Juni 2012

4 Alternatif Kegiatan Outdoor untuk Balita

DuniaQ Duniamu

Selain faktor keamanan yang selalu menjadi ketakutan para orangtua ketika membiarkan anak-anak mereka bermain di alam, kegiatan outdoor terkesan mahal. Padahal kegiatan di luar ruangan sangat penting untuk kesehatan dan perkembangan anak-anak di bawah umur 5 tahun.


Kegiatan outdoor memiliki banyak keuntungan. Selain untuk mengenalkan alam sehingga si anak bisa mengeksplorasi rasa penasarannya, juga dapat membantu meningkatkan kemampuan motorik serta memungkinkan mereka mendapatkan udara segar. Anda tak harus mengajak anak ke perkebunan atau taman di luar kota setiap minggunya. Aktivitas outdoor juga bisa dilakukan di sekitar rumah. Berikut ini beberapa alternatif kegiatan outdoor di rumah, seperti dilansir The Parents Zone.

1. Berenang dengan Kolam Renang Portable
Kebanyakan balita sangat suka bermain air. Mengatur kolam renang portable di halaman rumah bisa menjadi pilihan yang mudah dilakukan. Ada beberapa jenis bahan kolam renang portable yang aman untuk balita, misalnya kolam karet dengan sisi dinding yang kaku sehingga dapat menampung air lebih banyak.

2. Petak Umpet atau Lempar Bola
Akan sangat membantu apabila Anda mengundang anak-anak tetangga atau kerabat untuk datang berkunjung. Walaupun para balita tidak mengerti akan konsep permainannya secara benar, tetapi bermain bersama akan membantu anak untuk bersosialisasi dengan teman seusianya.

3. Berkebun
Mungkin kita beranggapan kegiatan ini tidak cocok dengan si kecil, tetapi anak suka melakukan apa yang orangtuanya lakukan. Tidak ada salahnya Anda ajak dia untuk berkebun, sehingga dia dapat bermain dengan alam. Anda dapat mengenalkan tumbuhan dan hewan yang Anda dan si kecil temukan. Misalnya semut, jangkrik, dan sebagainya.

4. Piknik atau ke Kebun Binatang
Piknik di taman atau berkunjung ke kebun binatang dapat menambah pilihan kegiatan outdoor Anda dengan si kecil. Kegiatan seperti ini adalah cara sederhana untuk membiarkan dia menikmati alam bebas. Hal ini pun bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan sekaligus penuh pembelajaran.



1 komentar:

  1. webunik....emang unik bro....makasih info2 nya....

    klo sempat mampir di blok ane....di...

    http://adventureequipments.blogspot.com/

    tkns...

    BalasHapus

Ayo Berkomentarlah Dan Saling Sharing Dengan Pengunjung WebUnik Lainnya.... Jangan Komentar Yang Mengandung SARA Yah Gan!!


[ Mohon maaf jika komentar anda tidak di balas karna ada banyak komentar yang masuk.. silahkan jika ada pertanyaan,kritik maupun saran kirim ke e-mail : webunik27@gmail.com ]

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...