Laman

tes

Selasa, 01 Mei 2012

100 Tiket L'Arc-en-Ciel Masih Tersedia


img

02/05/2012 12:08 | Konser Musik
Liputan6.com, Jakarta: Grup musik asal Jepang L'Arc-en-Ciel menginjakkan kaki di Indonesia. Sebagian besar tiket konser sudah habis terjual pada penjualan perdana. Namun untuk memfasilitasi ribuan penggemarnya, pihak penyelenggara menambahkan seratus tiket.

"Kita waktu itu sediakan 7.000 tiket waktu hari pertama penjualan, tapi itu sudah habis. Setelah itu kita rilis tiket lagi tapi habis lagi, dan untuk hari ini kita masih ada 100 tiket yang bisa dibeli di raja karcis dan tiket box," kata Peter Harjani selaku Project and Creative Director, Marygops Studios, kepada liputan6.com di Jakarta, Rabu (2/5).

Band dengan hits 'Hitomi no Juunin' tersebut akan menggebrak Lapangan D Senayan, Jakarta, Rabu (2/5) lewat konser bertajuk 'L'Arc-en-Ciel 20th Anniversary World Tour'. Indonesia menjadi salah satu negara yang disambangi L'Arc-en-Ciel dalam tur keliling dunia mereka. Konser dalam rangka perayaan eksistensi dua dekade mereka di industri musik ini juga digelar di Hong Kong, London, Paris, Singapura, Seoul, dan New York.

Ia mengatakan, pihak penyelenggaraan menargetkan 10 ribu tiket yang terjual dalam konser perdana L'Arc-en-Ciel yang beranggotakan Hyde (vokal), Ken (gitar), Tetsuya (bass), dan Yukihiro (drum). Namun untuk tiket VIP dirinya menjelaskan bahwa sudah habis dan tidak dijual lagi di tiket box. "Total kita targetkan 10 ribu tiket. Untuk tiket VIP sudah sold out," tegasnya.

Perlu diketahui, dalam cacatan majalan Forbes Amerika Serikat, band yang musiknya kerap dianalogikan sebagai perpaduan riff gitar Metallica dengan vocal optimis ala U2 ini, disebut sebagai 'The Richest Rock Band You've Never Heard Of'. Ini lantaran semua penjualan tiket konsernya di seluruh dunia selalu sold out dalam hitungan menit. Begitu juga untuk konser pertamanya di Indonesia.

Untuk tiket konserya yang bertemakan 'LA Light Concert L'Arc-en-Ciel World Tour 2012' ini terbagi menjadi tiga kelas yaitu kelas VIP Package berbandrol Rp 1.2 juta, sedangkan untuk kelas Premium dengan Harga Rp 850 ribu, dan kelas reguler dengan harga Rp 500 ribu.(MEL)

Sumber:

0 komentar:

Posting Komentar

Ayo Berkomentarlah Dan Saling Sharing Dengan Pengunjung WebUnik Lainnya.... Jangan Komentar Yang Mengandung SARA Yah Gan!!


[ Mohon maaf jika komentar anda tidak di balas karna ada banyak komentar yang masuk.. silahkan jika ada pertanyaan,kritik maupun saran kirim ke e-mail : webunik27@gmail.com ]

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...